Penggunaan Molymod Dari Terong Rimbang Guna Meningkatkan Pemahaman Siswa Tentang Konsep Ikatan Kimia Dan Bentuk Molekul Pada Matapelajaran Kimia

Authors

  • Khairiah

Abstract

Penelitian ini bertujuan: untuk mengetahui pemahaman siswa dalam konsep molekul melalui pembelajaran konsep yang menggunakan molymud terong rimbang di kelas Xl.IA2  SMA Neg.I Sibreh Sukamakmur. Serta untuk mengetahui bagaimana keaktifan siswa dalam mempelajari konsep molekul  melalui pembelajaran konsep yang menggunakan molymod terong rimbang di kelas Xl.IA2 SMA Neg.I Sibreh Sukamakmur. Yang menjadi subjek penelitian adalah siswa keles  XI.IA2 pada semester  ganjil dengan jumlah siswa  sebanyak 21 orang yang terdiri dari  6  siswa laki-laki dan 15 siswa perempuan. Teknik pengumpulan data adalah  observasi dan tes. Penelitian ini dilakukan dalam tiga siklus. Hasil penelitian menunjukkan: Aktivitas belajar siswa selama pembelajaran  pada materi pokok  bentuk molekul di Kelas XI.IA2  SMA Negeri I Sibreh Sukamakmur mengalami peningkatan setiap siklus. Pada siklus  I  persentase aktivitas siswa oleh pengamat  I rata-rata 66,9% untuk pertemuan  I  dan  II, sedangkan oleh pengamat  3 dan 4 nilai rata rata 71% pada pertemuan  3  dan  4 dengan keriteria aktiv selama proses pembelajaran.  Hasil belajar siswa pada siklus  I belum mencapai target KKM, masih terdapatnya yang belum tuntas sebanyak 6 Siswa (38,7%), maka peneliti melanjutkan pada siklus  II. Pada siklus  II ini hasil belajar siswa mengalami peningkatan sehingga dari  jumlah 21 siswa  tercapai  KKM indikator.

Downloads

Published

30-08-2021

How to Cite

Khairiah. (2021). Penggunaan Molymod Dari Terong Rimbang Guna Meningkatkan Pemahaman Siswa Tentang Konsep Ikatan Kimia Dan Bentuk Molekul Pada Matapelajaran Kimia. Jurnal Kinerja Kependidikan (JKK): Facilities of Educator Career and Educational Scientific Information, 1(1), 60–74. Retrieved from https://journalserambi.org/index.php/jkk/article/view/33